Cedera hamstring merupakan kondisi dimana ketika tendon atau otot besar bagian belakang (hamstring) mengalami tarikan atau robekan. Cedera ini adalah salah satu cedera paling umum yang terjadi pada atlet seperti atlet sepak bola, bola basket dan tenis. Butuh beberapa hari atau beberapa bulan untuk sembuh tergantung pada tingkat keparahan cederanya.
Cedera hamstring melibatkan robekan atau tarikan salah satu otot hamstring atau kelompok tiga otot yang berada di sepanjang bagian belakang paha. Cedera hamstring sering terjadi pada atlet yang melibatkan lari cepat dengan berhenti secara tiba-tiba contohnya sepak bola, bola basket dan tenis. Cedera hamstring juga dapat terjadi pada siapa saja yang melibatkan gerak cepat.
Tindakan perawatan dengan metode RICE (rest, ice, compression dan elevation) dan obat nyeri seringkali diperlukan untuk meredakan nyeri dan pembengkakan akibat cedera hamstring. Namun jarang adanya pembedahan yang dilakukan untuk memperbaiki otot hamstring atau tendon.
Cedera hamstring dapat memengaruhi satu atau beberapa kelompok otot hamstring, otot-otot ini mengalir pada bagian belakang paha meliputi Semitendinosus, Semimembranosus dan Biceps femoris. Otot-otot ini juga yang membantu menekuk lutut selama aktivitas seperti melompat dan berlari.
Saat cedera hamstring, ada beberapa tingkat keparahan yang terjadi:
- Tingkat 1: Tarikan / ketegangan otot ringan.
- Tingkat 2: Robekan otot sebagian.
- Tingkat 3: Robekan otot total.
Lamanya waktu yang dibutuhkan untuk pulih dari cedera hamstring akan bergantung pada seberapa parah cederanya. Tarikan atau ketegangan otot ringan (tingkat 1) mungkin membutuhkan waktu beberapa hari untuk sembuh, sedangkan pemulihan dari robekan otot dapat memakan waktu berminggu-minggu atau berbulan-bulan (tingkat 2 atau 3).
Penyebab Cedera Hamstring
Cedera hamstring dapat terjadi dalam beberapa cara, yang paling umum adalah melalui peregangan yang berlebihan yaitu dengan menggerakan tubuh secara tiba-tiba dengan memberi tarikan atau beban yang berlebih. Alasan lain termasuk:
- Kelelahan karena berlatih terlalu keras
- Pemanasan yang tidak memadai
- Program pra-pengkondisian yang tidak memadai.
- Pernah mengalami cedera hamstring sebelumnya
Gejala Cedera Hamstring
Cedera hamstring biasanya menyebabkan nyeri mendadak atau tiba-tiba di bagian belakang paha. Gejala tambahan yang mungkin termasuk:
- Pembengkakan selama beberapa jam pertama setelah cedera
- Memar atau perubahan warna pada bagian belakang kaki di bawah lutut selama beberapa hari pertama
- Kelemahan pada hamstring Anda yang bisa bertahan selama berminggu-minggu
Baca artikel lainnya
Diagnosa Cedera Hamstring
Petugas medis mungkin dapat mendiagnosis cedera hamstring Anda berdasarkan gejala yang Anda laporkan. Petugas biasanya memeriksa pembengkakan atau memar di sekitar belakang paha Anda. Terkadang juga mungkin memeriksa melalui tes pencitraan resonansi magnetik (MRI).
Pengobatan Cedera Hamstring
Anda dapat mengobati cedera hamstring melalui berbagai terapi, tetapi beberapa orang mungkin memerlukan terapi fisik juga.
- Lakukan tindakan metode RICE (rest, ice, compression dan elevation)
- Hentikan aktivitas atau setidaknya kurangi aktivitas hingga nyeri hilang.
- Kompres menggunakan es pada area cedera selama 15 menit dan ulangi secara bekala
- Gunakan perban elastis untuk menekan pada area cedera
- Lakukan latihan rentang gerak yang lembut untuk mempertahankan fleksibilitas.
- Minum obat penghilang rasa sakit yang dijual bebas termasuk pil, krim atau gel.
- Minum obat penghilang rasa sakit yang dijual bebas termasuk pil, krim dan/atau gel.
- Untuk terapi fisik dapat dilakukan dengan latihan kekuatan dan fleksibilitas
Pencegahan Cedera Hamstring
Jika Anda seorang atlet olahraga atau pendaki, selalu ada kemungkinan cedera hamstring. Kecil kemungkinannya terjadi jika Anda:
- Lakukan pemanasan tubuh minimal 10 menit sebelum berolahraga.
- Melakukan jogging
- Melakukan senam ringan
- latihan peregangan dan kelenturan selama tiga hingga lima menit sebelum dan sesudah olahraga.
- Pertahankan program kekuatan dan pengkondisian yang baik.
- Makan makanan yang seimbang
Pengelompokan otot dan tendon di bagian belakang paha membantu kaki Anda melenturkan dan meregang. Jika terkena cedera hamstring rasa sakitnya bisa ringan hingga berat dan mungkin ada pembengkakan dan memar. Lakukan tindakan perawatan segera mungkin. Meskipun hanya perlu beberapa hari hingga beberapa bulan bagi Anda untuk sembuh, ingatlah bahwa Anda harus mengambil langkah-langkah untuk mencegah cedera hamstring terjadi lagi.
- https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/hamstring-injury/symptoms-causes/syc-20372985?p=1
- https://my.clevelandclinic.org/health/diseases/17039-hamstring-injury
- https://orthoinfo.aaos.org/en/diseases--conditions/hamstring-muscle-injuries