Plantar fasciitis merupakan peradangan yang terjadi pada plantar fascia yakni urat yang menghubungkan tulang tumit ke jari kaki, hal ini salah satu penyebab paling umum dari nyeri tumit. Plantar fasciitis umumnya menyebabkan nyeri seperti ditusuk dan yang paling sering terjadi saat pertama kali melangkah di pagi hari saat bangun dan bergerak, rasa sakitnya biasanya berkurang, tetapi rasa sakitnya mungkin muncul kembali setelah berdiri lama atau saat berdiri setelah duduk.
Penyebab plantar fasciitis masih belum diketahui secara pasti apa yang menyebabkan plantar fasciitis. Namun, kondisi ini diduga terjadi akibat tekanan yang berlebihan pada plantar fascia. Selain itu juga hal ini dapat terjadi pada atlet lari dan orang yang mengalami kelebihan berat badan.
Plantar Fasciitis
Juga disebut: Nyeri tumit kaki
Ringkasan:
Peradangan yang terjadi pada bagian urat kaki yang menghubungkan tulang tumit ke jari kaki
Gejala :
Gejalanya meliputi rasa nyeri seperti ditusuk pada saat jalan, paling parah terasa di pagi hari.
Perawatan :
Perawatan mungkin termasuk terapi fisik, metode RICE, mengenakan brace atau alat penopang.
*Hanya bertujuan informasi. Silakan konsultasikan ke dokter untuk saran.
Plantar fascia merupakan jaringan serat tebal, kuat dan elastis (mirip dengan ligamen) yang membentang dari tulang tumit hingga tulang jari kaki. Plantar fascia menghubungkan tulang-tulang di kaki dan membentuk lengkungan di bagian bawah kaki.
Plantar fasciitis terjadi ketika plantar fascia digunakan secara berlebihan atau diregangkan terlalu jauh. Apa pun yang merusak plantar fascia dapat membuatnya membengkak. Peradangan ini membuat nyeri saat berjalan. Kebanyakan orang mengalami plantar fasciitis pada satu kaki, namun ada kemungkinan penyakit ini menyerang kedua kaki sekaligus.
Gejala Plantar Fasciitis
Plantar fasciitis biasanya menyebabkan rasa nyeri menusuk di tumit atau di sepanjang bagian bawah kaki. Rasa sakitnya dapat berubah tergantung pada aktivitas pasien. Beberapa jenis nyeri yang mungkin sering dirasakan seperti saat berdiri setelah tidur atau duduk. Rasa sakitnya biasanya hilang setelah berjalan beberapa menit. Gejala plantar fasciitis yang paling umum meliputi:
- Nyeri seperti ditusuk
- Nyeri di lengkungan kaki
- Kaki terasa kaku
- Bengkak di sekitar tumit
- Tendon achilles tegang
Penyebab Plantar Fasciitis
Penyebab plantar fasciitis masih belum diketahui secara pasti apa yang menyebabkan plantar fasciitis. Namun, kondisi ini diduga terjadi akibat tekanan yang berlebihan pada plantar fascia. Namun aktivitas tertentu dapat menyebabkan plantar fasciitis, termasuk:
- Berdiri sepanjang hari saat bekerja
- Saat bermain olahraga
- Berolahraga atau bekerja di permukaan yang keras (seperti lantai gudang atau trotoar).
- Berolahraga tanpa peregangan atau pemanasan.
- Mengenakan sepatu yang tidak cukup menopang kaki (seperti sandal jepit atau sepatu kets yang datar).
- Berjalan atau berdiri tanpa alas kaki saat Anda berada di rumah.
Selain itu ada beberapa kondisi kesehatan yang dapat menyebabkan plantar fasciitis, antara lain:
- Faktor genetik yang menyebabkan lekukan telapak kaki yang tinggi
- flat feet atau kaki rata/datar
- Kelebihan berat badan atau obesitas
Diagnosis Plantar Fasciitis
Plantar fasciitis didiagnosis berdasarkan riwayat kesehatan dan pemeriksaan fisik. Selama pemeriksaan, Dokter akan memeriksa area nyeri di kaki yang sakit. Lokasi nyeri dapat membantu menentukan penyebabnya. Dokter juga mungkin menyarankan pemeriksaan X-ray atau MRI untuk memastikan masalah lain, seperti patah tulang.
Pengobatan Plantar Fasciitis
Kebanyakan orang yang menderita plantar fasciitis sembuh dalam beberapa bulan dengan pengobatan konservatif seperti mengompres area yang nyeri dengan es, melakukan peregangan dan memodifikasi atau menjauhi aktivitas yang menyebabkan nyeri. selain itu pengobatan ini dapat dilakukan dengan obat pereda nyeri yang bisa Anda beli tanpa resep seperti ibuprofen (Advil, Motrin IB, lainnya) dan naproxen sodium (Aleve) dapat meredakan nyeri dan peradangan plantar fasciitis.
Terapi fisik atau penggunaan alat khusus seperti ankle brace atau insole pad dapat meredakan gejala. Perawatan mungkin termasuk:
- Terapi Fisik: Ahli terapi fisik dapat menunjukkan kepada pasien untuk latihan meregangkan plantar fascia dan tendon achilles serta untuk memperkuat otot kaki bagian bawah. Seorang terapis juga mungkin memberi instruksi untuk menerapkan perban elastis untuk menopang bagian bawah kaki Anda.
- Metode RICE Ahli terapi fisik mungkin akan menyarankan pasien untuk melakukan tindakan metode RICE (Rest, Ice, Compression, and Elevation):
- Belat Malam Ahli terapi fisik mungkin menyarankan agar pasien memakai belat yang menahan fasia plantar dan tendon achilles dalam posisi memanjang semalaman untuk mendorong peregangan saat Anda tidur.
- Tongkat atau Kruk Ahli terapi mungkin menyarankan salah satu cara ini untuk jangka waktu singkat agar Anda tidak menggerakkan kaki atau agar Anda tidak membebani kaki Anda sepenuhnya.
Pencegahan Plantar Fasciitis
Cara terbaik untuk mencegah plantar fasciitis adalah dengan menghindari penggunaan kaki secara berlebihan. Secara umum:
- Lakukan peregangan sebelum dan sesudah berolahraga.
- Berikan waktu pada kaki Anda untuk beristirahat dan memulihkan diri setelah melakukan aktivitas atau olahraga yang intens.
- Kenakan sepatu yang mendukung
- Jangan berjalan tanpa alas kaki di permukaan yang keras.
- Gunakan insole atau bantalan sepatu agar lebih nyaman saat berjalan
Pilihan Bantalan Sepatu Insole Pad Untuk Plantar Fasciitis
Berikut ini rekomendasi kami untuk bantalan sepatu atau insole pad, bantalan ini dapat mengurangi nyeri pada area tumit kaki.
1. Bantalan Kaki Variteks 542 Full
Variteks 542 Full Length Insole digunakan untuk membantu mengurangi nyeri di area tumit dan kaki depan akibat plantar fasciitis di bagian tumit. Membantu menormalkan deformitas (perubahan bentuk) pada kaki depan dan jari kaki
Fitur Produk
- Mengurangi rasa nyeri di area plantar (bagian kaki yang mengalami inflamasi (bengkak) akibat nyeri tumit)
- Membantu menopang kaki saat berdiri terlalu lama.
- Dapat digunakan bersamaan dengan alas kaki dan sepatu.
- Dilengkapi dengan gel di area ulcus dan tumit.
- Terbuat dari silikon yang lembut dan mudah di bersihkan.
- Cocok digunakan saat beraktivitas.
- Tersedia ukuran XS hingga XXL
Info pemesanan silakan KLIK DISINI
2. Dr. Ortho OO-129 Insole Silicone Pad
Alas Kaki Silicone Dr. Ortho OO-129 Insole Pad adalah produk rehab fisioterapi yang banyak digunakan pada kaki yang sering pegal, nyeri dan kelelahan akibat terlalu banyak berdiri, berjalan atau berlari. Insole pad juga bisa menghilangkan rasa sakit yang menjalar dari mulai telapak kaki, tumit, lutut, sampai ke punggung akibat kerja kaki yang kelebihan beban (terlalu banyak berdiri atau overweight).
Fitur Produk
- Membantu mencegah nyeri tumit dan metatarsal.
- Terbuat dari silikon kelas medis.
- Bantalan berwarna biru dengan ekstra lembut, mengurangi iritasi
- Lubang ventilasi uudara yang baik
- Cocok untuk orang yang berdiri dalam waktu lama atau sering berjalan.
Info pemesanan silakan KLIK DISINI
3. Bantalan Kaki Silikon Variteks 543
Variteks 543 Silicone 3/4 Length Insole digunakan untuk memberikan perlindungan bagi kaki Anda dari kerusakan yang disebabkan penggunaan kaki untuk berbagai aktivitas dalam jangka waktu yang lama. Bagi Anda yang melakukan pekerjaan yang banyak berdiri atau berjalan
Fitur Produk
- Mampu meredakan nyeri di area tumit, dan area bunion
- Dapat digunakan bagi penderita tendonitis achilles
- Dapat digunakan untuk aktivitas sehari-hari pria dan wanita
- Dengan bahan gel dan silicon lembut yang elastis
- Memberikan topangan pada lengkung telapak kaki
- Membantu sebagai penyangga flat foot (telapak kaki datar)
- Tersedia ukuran S hingga XXL
Info pemesanan silakan KLIK DISINI
4. Insole Pad Neomed JC-3300
Neomed Neo Flower Insole JC-3300 (Hanya untuk wanita) merupakan alat kesehatan yang berfungsi untuk melindungi tumit / telapak laki pada saat melakukan aktivitas.
Fitur Produk
- Soft & Fluffy Smart Gel, Terbuat dari bahan MINERAL OIL (Non Silicone) yang aman dan lembut saat digunakan.
- Excellent Shock Absorber, Melindungi tumit/telapak kaki dari benturan atau tekanan pada saat beraktivitas.
- Air Ventilation, Dirancang dengan lubang sirkulasi udara sehingga memberikan kenyamanan saat penggunaan.
- One size
Info pemesanan silakan KLIK DISINI
5. Insole Kaki Datar Bonbone Arch Support Non-Pad
Insole Kaki Datar Bonbone Arch Support Non-Pad Digunakan untuk mengatasi masalah kaki seperti plantar fasciitis, float Finger, low arch dan high arch. Dengan bahan kualitas premium JEPANG sangat nyaman, lembut dan elastis dapat mengencangkan lengkungan lateral dan membuka di antara sela jari-jari kaki untuk menstabilkan telapak kaki dan memperbaiki lengkungan vertikal dan mengurangi beban pada lengkungan.
Fitur Produk
- Bahan kualitas premium Jepang
- Bahannya super nyaman, lembut dan elastis
- Insole kaki datar non-padded
- Digunakan untuk mengatasi plantar fasciitis, float Finger, low arch, high arch
- Dapat menyesuaikan posisi jari-jari kaki dan menopang otot lengkung
- Menstabilkan telapak kaki dengan mengencangkan lengkungan melintang dan membuka ruang di antara sela jari-jari kaki
- Memperbaiki lengkungan vertikal dan mengurangi beban pada lengkungan.
- Dapat digunakan ketika telapak kaki sakit ketika berdiri atau berjalan lama
- Dapat digunakan untuk aktivitas sehari-hari
- Dapat digunakan berbarengan dengan sepatu
- Terbuat dari bahan nilon dan poliuretan
- 100% Made in Japan
- Ukuran S, M, L
Info pemesanan silakan KLIK DISINI
Ingin tahu informasi menarik lainnya? Yuk, kunjungi website Galeri Medika. Di Galeri Medika, Kamu juga bisa membeli alat kesehatan yang dijamin 100% Original dan dapat dikirim ke seluruh Nusantara menggunakan jasa ekspedisi terpercaya.
https://my.clevelandclinic.org/health/diseases/14709-plantar-fasciitis
https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/plantar-fasciitis/symptoms-causes/syc-20354846