Lordosis merupakan kelainan tulang belakang yang terjadi ketika area punggung bawah bengkok dan melengkung ke depan. Lordosis dapat berkembang jika tulang belakang melengkung terlalu banyak dan mendorong postur tubuh keluar dari penyejajaran biasanya. Lordosis normal umumnya terjadi pada tulang belakang serviks dan lumbar. Di tulang belakang serviks, lengkungan kurva 30 - 40 derajat dan pada tulang lumbar lengkungan kurva 40 - 60 derajat.

Beberapa orang yang memiliki resiko lordosis yaitu dewasa diatas 50 tahun, anak-anak yang mengalami masa pertumbuhan dan orang yang hamil. Lordosis ini terdapat beberapa jenis yang berbeda tergantung posisi dimana tubuh mengalaminya.

Lordosis: Penyebab, Gejala dan Cara Mengobati
  • Lordosis Serviks: Kondisi leher lebih maju dari seharusnya. Hal ini dapat mempengaruhi dalam menelan atau berbicara.
  • Lordosis Lumbar (Swayback): Kondisi dimana pinggul dan lebih maju dari seharusnya. Dapat membuat ketika berdiri perut tertarik ke depan dan pantat tertarik ke belakang. Kasus swayback yang parah yang jarang terjadi dapat mengganggu kemampuan untuk mengendalikan kandung kemih atau usus Anda.

Gejala dan Penyebab Lordosis

Pada beberapa kasus, banyak orang yang memiliki kondisi lordosis tetapi tidak mengalami gejalanya, Bahkan tidak tahu memiliki kondisi Lordosis sebelum memeriksanya. Kondisi lordosis ini paling mudah diketahui dengan melihat perubahan pada postur tubuh seperti:

  • Kepala dan leher lebih maju dari biasanya
  • Pinggul mendorong ke depan
  • Pantat menonjol keluar
  • Terdapat ruang yang cukup besar pada bagian punggung bawah saat berbaring
  • Lordosis parah dapat menyebabkan nyeri leher atau punggung bawah dan membuat sulit bergerak seperti biasanya
Lordosis: Penyebab, Gejala dan Cara Mengobati

Sebagian besar, kasus lordosis ini bersifat idiopatik atau tidak memiliki penyebab dan berkembang sendiri. Namun, ada beberapa kondisi yang menyebabkan lordosis diantaranya adalah spondilolistesis, achondroplasia, osteoporosis, osteosarkoma, distrofi otot, kifosis, ensefalopati statik, dan orang yang sedang hamil.

Cara Mengobati Lordosis

Pengobatan lordosis tergantung pada lokasi tulang belakang yang menyebabkan gejala lordosis. Kebanyakan orang tidak memerlukan pengobatan apapun. Namun, jika memiliki gejala nyeri leher atau punggung maka kemungkinan besar perlu obat antiinflamasi yang dapat meringankan gejalanya. Sebelum membeli obat, lebih baik dikonsultasikan terlebih dahulu dengan ahli kesehatan untuk mendapatkan penanganan yang tepat.

Jika kondisi lordosis menjadi lebih parah seiring berjalannya waktu, maka harus mengikuti beberapa pengobatan seperti:

  1. Fisioterapi: Fisioterapi ini adalah latihan peregangan untuk memperkuat otot di sekitar tulang belakang. Latihan ini tidak dapat mengurangi lengkungan ataupun menyembuhkan lordosis, tetapi merupakan cara terbaik untuk mengurangi gejala nyeri punggung atau leher. Selain itu fisioterapi juga dapat memperkuat hamstring, pinggul, abs, dan otot pantat sehingga dapat meningkatkan postur tubuh.
  2. Penopang: Biasanya seseorang dengan lordosis membutuhkan penopang khusus untuk mendukung tulang belakang dan menghentikan agar tidak melengkung lebih parah. Penopang ini dapat berupa korset kesehatan, korset kesehatan dapat ditemukan dengan mudah di Galer! Med!ka. Penggunaan penopang ini setidaknya 20 jam sehari atau digunakan ketika beraktifitas.
  3. Operasi Lordosis: Operasi lordosis ini jarang diperlukan jika lengkungan tulang belakang tidak cukup parah atau memburuk dari waktu ke waktu. Jika semakin memburuk, biasanya dokter akan merekomendasikan fusi tulang belakang untuk membantu meluruskan tulang belakang dan mengurangi lengkungan kurva. Selain itu, kamu juga mungkin memerlukan penanaman tulang untuk membantu penyembuhan ini.
Lordosis: Penyebab, Gejala dan Cara Mengobati

Perbedaan Lordosis, Skoliosis, dan Kyphosis

Lordosis, skoliosis, dan kifosis merupakan kondisi yang mempengaruhi lengkungan tulang belakang. Perbedaan antara semuanya adalah bagian mana dari tulang belakang yang terpengaruh dan arah melengkungnya.

Lordosis merupakan lengkungan menuju bagian depan tubuh dan terjadi pada tulang belakang atas (serviks) serta tulang belakang bawah (lumbar). Sedangkan, skoliosis menyebabkan tulang belakang melengkung dan berputar ke samping, kondisi ini paling umum terjadi pada anak-anak dan remaja. Terakhir adalah kifosis menyebabkan tulang belakang bagian atas punggung antara leher dan tulang rusuk melengkung ke belakang, sehingga menyebabkan bahu membungkuk.

Latihan Untuk Memperbaiki Postur Lordosis

Latihan postur dapat digunakan untuk meregangkan otot-otot pinggul, paha, punggung bawah, dan leher sehingga dapat memperbaiki Lordosis. Latihan tersebut meliputi:

1. Peregangan Marionette

Peregangan ini seperti kepala ditarik ke atas oleh tali seperti boneka marionet:

  • Pertama, duduk di kursi dan bersandar lalu letakan tangan pada pangkuan.
  • Selanjutnya secara perlahan duduk tegak dengan bagian atas kepala menghadap ke langit-langit.
  • Pertahankan pandangan ke depan dan dagu tertarik, berhenti ketika merasakan tarikan ringan.
  • Tahan peregangan selama beberapa detik, santai sejenak, lalu ulangi kembali.
Lordosis: Penyebab, Gejala dan Cara Mengobati

2. Peregangan Miring Sisi

Untuk melakukan peregangan ini yaitu:

  • Duduk di kursi dengan kaki datar di lantai atau bisa berdiri dengan kaki selebar pinggul.
  • Pinggul, bahu, dan telinga sejajar lurus
  • Angkat lengan kanan ke atas dan tekuk tubuh bagian atas ke kiri seperti sedang meraih sesuatu.
  • Tahan selama beberapa detik dan kembali ke posisi awal
  • Ulangi sisi kiri dan tekuk tubuh bagian atas ke kanan

3. Menekan Tulang Belikat

  • Duduk atau berdiri tegak dengan lurus di samping tubuh lalu pertahankan bahu kemudian turun dan rileks
  • Tarkik punggung dan tekan tulang belikat secara bersamaan sejauh yang bisa dilakukan
  • Tahan beberapa detik, bersantai sejenak, lalu ulangi beberapa kali

4. Peregangan Lutut ke Dada

  • Berbaring terlentang dengan lutut dan kaki lurus di lantai
  • Angkat satu lutut dengan cukup tinggi agar bisa meraih kaki bagian bawah dengan kedua tangan lalu menyilangkan jari di bawah lutut.
  • Perlahan tarik lutut yang ditekuk ke arah dada menggunakan tangan. Cobalah untuk merilekskan kaki, panggul, dan punggung bawah.
  • Tahan posisi tersebut lalu posisi kaki di lantai kembali
  • Jika menggunakan satu kaki, maka ulangi sisi yang lainnya
  • Ulangi setidaknya 10 kaki sekali atau dua kali sehari

Selain melakukan latihan, menggunakan penyangga punggung juga dapat memperbaiki postur dan mencegah lengkungan tulang belakang menjadi lebih parah. Penyangga punggung yang dapat digunakan adalah korset punggung tulang belakang. Korset punggung tulang belakang ini dapat dibeli secara online maupun langsung di Galeri Medika. Selain korset punggung, Galeri Medika juga menyediakan berbagai alat kesehatan lainnya yang dijamin 100% original dan dapat dikirim ke seluruh Nusantara menggunakan jasa ekspedisi terpercaya.

Klik Untuk Lihat Sumber>

https://my.clevelandclinic.org/health/diseases/23908-lordosis
https://www.verywellhealth.com/lordosis-8647077