Ketika seseorang mengalami kesulitan mobilitas, maka biasanya membutuhkan alat kesehatan yang dapat membantu dalam berjalan sehingga memudahkan dalam beraktivitas sehari-hari serta dapat membantu mobilitas dengan baik. Salah satu alat bantu mobilisasi yang dapat digunakan adalah kursi roda. Seiring dengan perkembangan zaman, kursi roda mengalami banyak perubahan mulai dari jenis yang beragam, ukuran yang menjadi kecil, penyimpanan yang mudah dan kemudahan dalam mobilitas.
Ketika ingin membeli kursi roda pertama kali, biasanya akan dibingungkan dengan pemilihan kursi roda yang sesuai, karena memiliki berbagai macam varian jenis yang berbeda. Mulai dari kursi roda travel, kursi roda elektrik, dan kursi roda standar. Tentunya setiap jenis memiliki manfaat yang cukup berbeda dan memiliki keunggulan masing-masing.
Jenis-Jenis Kursi Roda
Kursi roda merupakan alat bantu mobilitas yang digunakan bagi seseorang dengan keterbatasan gerak dan kesulitan berjalan baik disebabkan oleh penyakit, cedera, atau kecelakaan. Kursi roda dapat dibeli secara langsung maupun online di Galaler! Med!ka dengan berbagai jenis dan merk. Sebelum memutuskan untuk membeli kursi roda, alangkah baiknya untuk mengetahui perbedaan dari jenis kursi roda. Berikut merupakan jenis-jenis kursi roda.
1. Kursi Roda Standar
Kursi roda standar merupakan kursi roda yang paling umum dan mudah ditemukan dimana saja. Kursi roda ini memiliki ukuran yang cukup besar dibandingkan dengan jenis lainnya dan dirancang untuk penggunaan sehari-hari karena memiliki kenyamanan jika digunakan dalam jangka panjang.
2. Kursi Roda Elektrik
Kursi roda elektrik dapat dilengkapi dengan baterai dan joystick yang berfungsi untuk menggerakkannya tanpa perlu usaha yang besar karena hanya dengan menekan tombol atau menggerakan joystick. Kursi roda ini dirancang untuk memberikan kemudahan namun memiliki ukuran yang lebih besar dan beban yang cukup berat.
3. Kursi Roda Travel
Kursi roda travel merupakan jenis kursi roda yang dirancang khusus untuk bepergian. Kursi roda ini memiliki ukuran yang kecil, dapat dilipat, berat yang ringan, dan mudah dibawa sehingga lebih praktis untuk dibawa bepergian. Kursi roda ini dapat diletakan di bagasi karena tidak memerlukan tempat penyimpanan yang besar sehingga cocok dibawa kemana saja menggunakan transportasi apapun.
4. Kursi Roda Sport
Kursi roda sport atau kursi roda olahraga merupakan kursi roda yang dirancang untuk berolahraga. Kursi roda ini memiliki ukuran yang hampir sama dengan kursi roda standar namun memiliki berat yang cukup ringan. Jenis kursi roda ini biasanya digunakan untuk tenis, basket, marathon, dan lainnya.
5. Kursi Roda Anak
Kursi roda untuk anak-anak umumnya memiliki ukuran yang kecil, tidak terlalu lebar, dan tidak terlalu tinggi. Kursi roda ini memiliki bentuk yang disesuaikan dengan perkembangan anak-anak tersebut.
Baca artikel lainnya di Galeri Medika
Kursi roda memiliki cukup banyak jenis dan memiliki manfaat serta kelebihan yang berbeda pada masing-masing kursi roda. Ketika sudah mengetahui jenis-jenis dan manfaat dari kursi roda ini maka sangatlah penting agar tidak salah memilih jenis kursi roda dan sesuai dengan kebutuhannya. Karena saat ini memasuki musim liburan, maka alangkah baiknya memperhatikan kemudahan dalam mobilitas serta mudah dibawa kemana saja. Oleh karena itu, salah satu jenis kursi roda yaitu kursi roda travel dapat dijadikan pertimbangan sebelum memilih kursi roda.
Manfaat Kursi Roda Travel
Salah satu jenis kursi roda yang sangat cocok untuk banyak orang dan dapat dijadikan sebagai pertimbangan saat memilihnya adalah kursi roda travel. Jenis kursi roda ini memiliki cukup banyak keunggulan serta dapat menjadi pilihan yang baik terutama bagi seseorang yang suka bepergian dan sangat cocok untuk musim liburan seperti sekarang. Berikut manfaat dari kursi roda travel:
1. Fleksibel dan Dapat dilipat
Tentu saja manfaat utama dari kursi roda ini adalah fleksibel dan mudah dilipat. Meskipun kursi roda ini fleksibel tetapi tidak perlu khawatir akan keselamatan saat menggunakannya, karena kursi roda ini cukup kokoh dan kuat.
Karena fleksibel dan mudah dilipat, kursi roda travel ini sangat cocok disimpan di dalam bagasi karena tidak memerlukan ruangan yang besar untuk menyimpannya. Selain itu, kursi roda ini juga memiliki berat yang ringan
2. Mudah disimpan dan Mudah dipindahkan
Sering kali sebagian orang kesusahan dalam menyimpan kursi roda karena memiliki ukuran yang besar dan sulit menemukan tempat atau ruangan yang sesuai dengan kursi roda tersebut. Namun, jangan khawatir, seperti yang sudah dijelaskan pada point pertama, kursi roda ini dapat dilipat sehingga tidak memerlukan ruangan yang besar untuk menyimpannya.
Selain mudah disimpan, karena ukurannya yang kecil dan ringan kursi roda ini sangat mudah diangkut atau dipindahkan. Kamu tidak perlu membutuhkan tenaga yang besar untuk mengangkatnya hanya tinggal dilipat lalu disimpan di bagasi kendaraan yang Kamu gunakan.
3. Tersedia berbagai Merk, Model, dan Desain
Kebanyakan orang berpikiran bahwa kursi roda memiliki model yang monoton dan itu-itu saja. Namun, kamu dapat memilih kursi roda dengan berbagai jenis dan desain dari berbagai merk yang berbeda sesuai dengan keinginan penggunanya. Saat ini kursi roda khususnya traveling tersedia dengan berbagai desain yang menarik dan tentunya tidak monoton.
Selain untuk digunakan mobilitas, memilih kursi roda dengan desain yang berbeda juga dapat menjadi pilihan yang tepat agar gaya lebih trendi dan lebih menarik untuk dilihat serta menjadi lebih percaya diri saat menggunakannya.
Selain kursi roda travel yang harus digunakan secara manual, terdapat juga kursi roda travel elektrik. Kursi roda elektrik dirancang untuk kemudahan dalam menggunakannya, sedangkan kursi roda travel dirancang untuk kemudahan dalam menyimpannya. Oleh karena itu, kursi roda travel elektrik dapat dijadikan pilihan juga dalam memilih kursi roda saat ingin membelinya.
Manfaat Kursi Roda Travel Elektrik
Kursi roda travel elektrik ini memberikan kemudahan dalam penyimpanan serta penggunaannya, sehingga sangat cocok menjadi pilihan dalam berbagai kondisi dan keadaan. Berikut merupakan beberapa manfaat dari kursi roda travel elektrik:
- Meningkatkan Kemandirian: Kursi roda travel elektrik tidak perlu bergantung kepada orang lain saat menggunakannya dan memungkinkan pengguna untuk pergi kemanapun yang mereka inginkan dengan bebas tanpa merasa terbebani.
- Desain yang Hemat Ruang: Kursi roda travel elektrik mudah disimpan karena menjadi kecil saat dilipat. Hal tersebut sangat menguntungkan bagi seseorang yang tidak memiliki ruang cukup besar dalam menyimpannya.
- Mudah, Ringan, dan Dapat dilipat: Karena merupakan jenis kursi roda elektrik maka pengguna akan lebih mudah dalam mengoperasikannya. Disisi lain, kursi roda ini dirancang travel sehingga lebih ringan dan mudah dilipat dibandingkan dengan jenis kursi roda elektrik lainnya.
Saat pertama kali ingin membeli kursi roda tentunya akan sulit memilih kursi roda seperti apa karena memiliki jenis yang cukup banyak. Oleh karena itu, sangatlah penting untuk mengetahui berbagai jenis kursi roda yang dijual dipasaran sehingga dapat menyesuaikan dengan penggunanya. Ketika ingin membeli kursi roda, kursi roda travel dapat menjadi opsi yang baik karena memiliki cukup banyak keunggulan dan sangat cocok digunakan terutama di musim liburan seperti ini. Kursi roda tersebut dapat dibeli secara langsung maupun online di Toko Galeri Medika. Selain kursi roda, Galeri Medika juga menyediakan berbagai alat kesehatan yang dijamin 100% original dan dapat dikirim ke seluruh Nusantara menggunakan jasa ekspedisi terpercaya.
https://www.karmamobility.co.uk/2021/04/06/the-benefits-of-foldable-wheelchairs/
https://www.karmamedical.com/2022/06/the-benefits-of-a-folding-power-wheelchair/
https://www.kavacare.id/macam-macam-kursi-roda-dan-fungsinya-kavacare/