Namun walaupun di rumah saja kita tetap lakukan gaya hidup sehat dan sebaiknya kurangi hal-hal yang kurang baik.

Ada beberapa kebiasaan di rumah saja yang sebaiknya diubah, dikurangi, atau dihilangkan. Sehingga kesehatan Anda selalu terjaga. Berikut beberapa kebiasaan yang harus dipikirkan lagi.

 

 

 

1. Terjaga di malam hari

 

Pasti menyenangkan bila mencari hiburan seperti menonton televisi di malam hari, hanya sekedar berselancar di sosial media, bermain game online atau hanya sekedar menghilangkan kebosanan di rumah hingga larut malam.

Namun jangan lupa perhatikan jadwal tidur Anda. Sebaiknya pastikan Anda tidur pada jam 10 malam karena Anda bisa bangun lebih pagi dan bisa melakukan aktivitas yang positif di pagi hari. Walaupun Anda bisa saja tidur jam 12 atau bahkan lebih malam lagi, tetapi dengan tidur jam tersebut Anda akan bangun lebih siang sehingga aktivitas fisik yang positif berkurang. Yang lebih buruk lagi bila Anda sudah tidur terlalu malam dan bangun di pagi hari.

Waktu tidur yang Anda miliki jadi berkurang yang seharusnya. Sebuah penelitian menemukan bahwa orang yang tidur selama lebih dari 6 jam berisiko 1,49 kali lebih tinggi untuk meninggal karena stroke. Sebaliknya, mereka yang tidur kurang dari 6 jam setiap harinya berisiko 2,1 kali lebih tinggi untuk meninggal karena stroke atau penyakit jantung. Kemudian, penelitian ini juga menemukan bahwa mereka yang kurang tidur memiliki indeks massa tubuh, kolesterol, tekanan darah, dan kadar gula lebih tinggi 30% dari mereka yang tidur dengan waktu yang cukup.

Tidur terlalu larut malam juga berisiko mengalami penyakit seperti diabetes, jantung dan kanker. Selain itu tidur di pagi hari bisa membuat seseorang hilang konsentrasi, mudah lupa, suasana hati yang selalu berubah, dan obesitas.

Sebaiknya lepas ponsel dari anggota keluarga Anda jika sudah waktunya tidur. Karena kesehatan Anda sangat mahal bila dibandingkan dengan yang lain.

2. Berjam-jam memainkan ponsel

Ponsel yang menyediakan banyak sekali hiburan bagi kaum muda seperti sosial media, game online, film drama atau horor di aplikasi, atau hanya senang berkomunikasi dengan sahabat atau pacar. Tentu semua hal yang disebutkan tadi membuat Anda seperti tidak bisa lepas dari gadget Anda.

Namun sebaiknya kurangi bermain gadget meski Anda merasa bosan di rumah saja tanpa ponsel. Hal ini dikarenakan bermain ponsel terlalu sering bisa merusak mata, mengganggu jadwal tidur Anda, memicu sakit leher serta sendi jempol, mengganggu kesehatan mental dan masih banyak lagi. Bahkan ponsel tempat yang paling banyak timbulnya kuman dan bakteri serta virus belum lagi risiko kanker otak yang tinggi akibat gelombang elektromagnetiknya.

Dari sekian banyaknya dampak buruk dari terlalu lama bermain gadget, masih senang menggunakan ponsel berjam-jam? Anda masih bisa memainkannya namun sebaiknya jangan sampai menjadi kecanduan. Anda bisa lakukan aktivitas lainnya yang positif seperti membersihkan rumah atau beribadah terutama di bulan yang suci ini.

3. Terlalu sering bermain sosial media

Sosial media kini menyediakan banyak sekali hiburan seperti melihat status artis, postingan komedi, atau Anda sendiri yang paling senang mengunggah sebuah video atau foto Anda untuk mendapatkan banyak like dan komen.

Sosial media membuat Anda menjadi tidak peduli dengan yang ada di sekitar, menimbulkan efek kecanduan, depresi atau stres, pembulian melalui komentar atau postingan, melalukan hal-hal yang melanggar, nekat, dan masalah kepercayaan diri.

Sebaiknya bijak dalam menggunakan sosial media terlebih lagi Anda sekarang selalu berada di dalam rumah. Untuk menghindari hal-hal yang tidak baik pada sosial media, lakukan aktivitas lainnya untuk menggantinya seperti membuat prakarya atau menyalurkan hobi Anda di rumah Anda

4. Makan cemilan yang banyak

Di rumah saja membuat Anda kegiatan yang menghibur diri seperti menonton televisi dan makan cemilan sebagai pelengkap. Namun sebaiknya kurangkan kebiasaan tersebut karena cemilan yang berlebihan membuat jadwal makan terganggu, nutrisi yang kurang, meningkatkan risiko diabetes, dan membuat Anda menjadi malas bergerak.

Makan makanan ringan sambil menonton televisi atau bermain gadget tentu bukan hal yang buruk jika tidak dilakukan dalam waktu yang banyak dan porsi makan yang berlebihan. Lakukan olahraga rutin untuk menghilangkan lemak berlebih dalam perut merupakan solusi yang pas buat Anda meski di rumah saja.