Pompa ASI atau pompa payudara adalah sebuah alat mekanikal yang dipakai oleh ibu menyusui untuk mengeluarkan ASI dari kelenjar susu mereka. Alat pompa ASI ini alat yang bisa manual atau yang ditenagai oleh tangan dan ada juga yang ditenagai oleh baterai atau listrik dari grid.

Menyusui adalah suatu proses yang penting untuk dilakukan, lebih-lebih lagi menyusui dengan ASI eksklusif. Hal ini di karenakan kandungan yang terdapat di dalam ASI betapa sempurnanya untuk bayi yang telah Anda kandung selama kurang lebih sembilan bulan dan Anda lahirkan. Akan sangat di sayangkan sekali dikalau untuk memberikan nutrisi terbaik ini Anda lewatkan begitu saja.

Namun terkadang, satu hambatan datang saat Anda sudah mulai enjoy menyusui bayi Anda. Hambatan yang satu ini adalah habisnya masa cuti Anda sehingga Anda harus kembali bekerja. Menunaikan kewajiban Anda di kantor Anda dengan kembalinya bekerja ini nantinya pasti akan dapat mengganggu proses menyusui Anda. Anda tidak dapat memberikan ASI ekslusif seleluasa ketika Anda ada di dalam masa cuti tersebut.

Untung saja terdapat satu cara yang direkomendasikan, yaitu dengan memompa ASI. Cara ini memang terdengar kurang nyaman, tetapi cara inilah yang dapat dijadikan agar bayi Anda bisa tetap meminum ASI Anda dan Anda juga bisa bekerja dengan tenang tanpa terfikir lagi apakah bayi Anda kelaparan di rumah.



Fungsi Pompa ASI

Pompa ASI yang Anda gunakan untuk memompa ASI Anda tersebut ternyata memiliki fungsi atau kegunaan. Fungsi pertama dari pompa ASI tersebut, seperti namanya yaitu untuk mengambil atau memompa air susu dan bisa Anda simpan ditempat penyimpanan agar bayi tetap bisa meminum ASI ketika Anda pergi bekerja. Fungsi kedua adalah untuk menstimulasi produksi ASI agar produksi ASI semakin banyak.

Cara Menggunakan Pompa ASI

1. Langkah awal yaitu dengan cara kompres payudara dengan handuk hangat sambil dipijat searah menuju puting susu
2. Ambil posisi yang nyaman ketika memompa ASI. Duduk dengan posisi condong kedepan sambil mengurut payudara dapat menstimulasi aliran susu
3. Pastikan pompa ASI menempel ke payudara dengan sempurna agar tidak ada aliran udara yang dapat membuat proses pemompaan agak sulit
4. Mulai pompa ASI dengan alattersebut. Pompa ASI membutuhkan waktu kurang lebih 15 menit untuk memompa ASI eletrik, sedangkan pompa manual membutuhkan kurang lebih 45 menit untuk hasil yang sama.
5. Jika dalam proses pemompaan ASI sempat berhenti, istirahatkan payudara untuk beberapa saat
6. Urut kembali payudara Anda, setelah itu pompa kembali
7. Masukan hasilnya ke dalam botol ASIP
8. Pastikan bahwa ASIP tidak memenuhi botol karena ASI dapat memuai. Cukup isi sampai di bawah leher botol. Tutup botol dengan rapat
9. Masukan botol ke dalam cooler bag yang telah diberi ice gel


Berkat adanya alat pompa ASI, ibu pekerja yang masih menyusui tidak perlu risau memikirkan asupan ASI si kecil. Bayi dirumah bisa terus menyusu ASI walaupun ibu berada di kantor atau di luar rumah. Di Galeri Medika menyediakan berbagai alat kesehatan yang pastinya 100% original, dapat mengirim barang ke penjuru nusantara dengan jasa yang terpercaya.